Majegau – Bali
Nama Latin: Dysoxylum densiflorum
Nama Daerah: Majegau
Klasifikasi Ilmiah
Kerajaan: Plantae
Ordo: Sapindales
Famili: Maliaceae
Genus: Dysoxylum
Spesies: Dysoxylum densiflorum
Penyebaran:
Laos, Cina, Thailand, Malaysia, Sumatera, Kalimantan, Jawa, Bali, Sulawesi, dan Nusa Tenggara
Habitus:
Pohon ini bertumbuh tinggi hingga 45 meter dengan diameter batang hingga 65 sentimeter. Kulit pohon ini berwarna kelabu-hijau. Buah berwarna kelabu-hijau yang berbentuk buah pir hingga spindle, memiliki panjang hingga 4 cm.
Kegunaan:
sebagai bahan pembangunan pura, tiang rumah dan sebagai bahan kerajinan ukir-ukiran.