Palawan – Kepulauan Bangka Belitung
Nama Botanis: Tristaniopsis merquensis Nama Daerah: Palawan
Klasifikasi Ilmiah
Kingdom : Plantae
Ordo : Myrtales
Famili : Myrtaceae
Genus : Tristaniopsis
Spesies : T. merguensis
Penyebaran :
Bangka Belitung.
Habitus :
pohon dengan batang berwarna merah dengan bagian kulit luar yang mengelupas , Kedudukan daun berseling, jarang berhadapan. Permukaan daun kasar, tak berambut. Bentuk daunnya obovatus atau oblanceolatus dengan pangkal tumpul sampai meruncing ke arah tangkai daunnya. Tangkai daun bersayap. Panjang daun antara 6-8 inci dan lebar 1,25-2,25 inci. Bunga majemuk besar, padat, putih dengan ibu tangkai bunga di ketiak daun dan berambut. Kelopak berbentuk tabung menyatu dengan bagian lobus yang tajam, berambut. Petal 5 berlekatan. Benang sari banyak, berhadapan dengan petal, 5 kelompok. Ovari tenggelam atau setengah tenggelam dengan 3 ruang. Buah kapsul dengan 3 lokus, sebagian tertutup kelopak. Biji bersayap.
Kegunaan :
Jamur pelawan bisa di makan sebagai lauk karena mengandung banyak sumber omega 6 dan omega 9. Pohon Pelawan juga menghasilkan madu yang dihasilkan oleh Apis dorsata (lebah madu), Madu Pelawan memiliki rasa yang pahit namun bercampur rasa manis sebagaimana madu lainnya Madu Pelawan dipercayai sebagai obat batuk dan obat diabetes.